Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menghapus Akun TikTok Secara Permanen

Cara Menghapus Akun TikTok Secara Permanen - Siapa tak mengenal Tiktok? Saya pikir para pengguna Smartphone saat ini sudah semakin mengenal aplikasi sosial media yang memang saat ini sedang sangat trend baik dikalangan anak muda ataupun yang sudah tua sekalipun.

Meskipun kamu tidak menggunakan aplikasi tersebut saya jamin deh kamu pasti pernah dengar nama tiktok.


Aplikasi Tiktok sendiri tersedia secara gratis di Google Play maupun di Appstore.

Meskipun aplikasi ini terlihat seru untuk digunakan namun pastinya ada juga beberapa orang yang memang berniat untuk menghapus aplikasi tersebut. Atau bahkan ingin melakukan penghapusan akun secara permanen.

Nah dalam artikel kali ini saya akan bagikan bagaimana cara menghapus akun tiktok secara permanen dengan mudah dan cepat.

Cara Menghapus Akun TikTok Secara Permanen

  1. Pertama-tama, sobat hanya perlu mengunjungi halaman profil akun TikTok yang ingin sobat hapus
  2. Setelah itu, ketuk ikon menu yang berada di pojok kanan atas layar halaman
  3. Jika muncul beberapa opsi, pilih menu Privacy and Settings
  4. Dalam halaman Privacy and Settings, kemudian pilih opsi Privacy and Safety
  5. Jika sudah, pilih opsi Delete Account yang berada di paling bawah sendiri
  6. Jika muncul pop up berisi konfirmasi Delete Account, pilih tombol Next
  7. Setelah itu, secara otomatis sobat akan dilempar ke halaman Delete Account yang berisi paparan mengenai apa saja yang terjadi setelah menghapus TikTok
  8. Baca dan pahami paparan tersebut, setelahnya sobat dapat menekan tombol Continue jika sobat siap menerima risikonya
  9. Jika muncul konfirmasi sekali lagi, pilih opsi Delete Account
Nah dengan mengikuti cara diatas dengan benar maka kamu sudah berhasil menghapus akun tiktok kamu secara permanen.

Bagaimana sangat mudah bukan caranya.

Mungkin itu saja dulu artikel tentang cara hapus akun tiktok permanen dari saya. Semoga bermanfaat ya..

Ricky
Ricky Halo gan nama saya Ricky. Saya adalah seorang pemuda kampung yang sangat minat mengikuti perkembangan teknologi.

Posting Komentar untuk "Menghapus Akun TikTok Secara Permanen"