Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghapus Akun di Snack Video Secara Permanen

Cara Menghapus Akun di Snack Video - Sudah tau kan aplikasi yang belakangan ini sedang ramai di perbincangkan banyak orang? Ya, aplikasi tersebut adalah aplikasi snack video.

Aplikasi Snack Video adalah sebuah aplikasi yang bisa dibilang mirip tiktok. Dimana kita bisa nonton video pendek disitu dan kita juga bisa mengupload video di aplikasi tersebut. Bahkan di Snack Video kita juga bisa melakukan live streaming.

Dan yang lebih membagongkan adalah, di aplikasi tersebut kabarnya kita bisa mendapatkan uang dengan hanya melakukan misi seperti nonton video dan undang teman.

Memang sudah banyak bukti bertebaran bahwa Snack Video ini terbukti membayar para membernya.

Namun disini kita tidak akan membahas hal tersebut, sebab dalam artikel ini kita akan bahas bagaimana cara menghapus akun snack video.

Mengapa Hapus Akun Snack Video?

Ya alasan itu hanya kamu sendiri yang tau lah bambang. Kenapa coba dihapus akunnya? Ya jawab sendiri atuh.

Namun biasanya seseorang menghapus akun snack videonya karena mengalami beberapa problem seperti berikut.

  • Bosan
  • Problem masalah coin, karena telah terdetekni memiliki akun ganda dalam satu hp. Jadi kita di anggap melakukan kecurangan sehingga akun kita dua duanya mengalami suatu problem seperti coin tidak menjadi rupiah, nonton video hanya dapat 1 coin dan tidak bisa check in.
Baiklah, langsung saja kita masuk ke inti dari artikel ini.

Cara Hapus Akun Snack Video

  1. Buka aplikasi Snack Video, kemudian Kamu bisa masuk ke Profil Snack Video Kamu.
  2. Tekan tombol Pengaturan yang ada di bagian atas, selanjutnya pilih Pusat Bantuan.
  3. Tekan tombol pensil yang ada di pojok kanan atas, lalu Kamu bisa tap tombol Delete My Account yang ada di paling bawah.
  4. Pilih alasan mengapa Kamu ingin menghapus akun Snack Video Kamu, selanjutnya tap Hapus Akunku.
  5. Akan muncul peringatan bahwa akun Snack Video Kamu tidak akan terlihat dan hilang sepenuhnya dalam waktu 72 jam, Kamu bisa tekan tombol Ok.
  6. Kemudian tekan tombol Saya yakin jika Kamu yakin untuk menghapus akun Snack Video Kamu.
Bagaimana sangat mudah bukan cara hapus akun snack video ini. Semoga bermanfaat ya.
Ricky
Ricky Halo gan nama saya Ricky. Saya adalah seorang pemuda kampung yang sangat minat mengikuti perkembangan teknologi.

Posting Komentar untuk "Cara Menghapus Akun di Snack Video Secara Permanen"