Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Menghemat Paket Internet Paling Ampuh

Cara Menghemat Paket Internet - Internet saat ini sudah bisa dikatakan menjadi kebutuhan sehari-sehari di era yang serba modern seperti sekarang ini. Hampir semua orang baik yang muda maupun yang tua saat ini memiliki sebuah perangkat smartphone. Dan otomatis ketika seseorang memiliki perangkat smartphone, dia akan mulai mengenal yang namanya Internet.

Karena banyak yang mengatakan bahwa sebuah smartphone tanpa adanya akses internet itu akan sangat membuat bosan.

Karena memang kemudahan serta kecepatan akses Internet yang dimiliki oleh smartphone masa kinilah yang membuat seseorang menjadi ketagihan yang namanya Internet ( dunia maya ).

Mengakses internet menggunakan perangkat smartphone adalah hal yang menyenangkan. Karena selain mudah dan dapat diakses dimanapun selama ada jaringan, mengakses internet menggunakan smartphone juga lebih menyenangkan.

Jelas, dunia maya kini menjelma menjadi satu "kebutuhan pokok" bagi hampir semua umat manusia di muka bumi ini.

Yang mana jika satu  hari saja tidak ada dunia maya, maka mood manusia bisa saja berubah menjadi jelek dalam hitungan detik.

Tapi sayangnya, tidak sedikit pengguna smartphone yang seringkali menghabiskan paket internetnya dalam kurun waktu yang termasuk tidak lambat.

Sehingga, dirinya harus terus menerus membeli sebuah paket internet tersebut. Padahal seperti apa yang dilansir dari laman telset.id (20/09/2017), paket Internet yang ada di Indonesia ini juga memiliki harga yang tergolong mahal.

Nah untuk itulah diaini saya akan memberikan sebuah penyelesaikan permasalahan ini, Panduanajib.com ingin memberikan kepada sobat semua beberapa tips untuk menghemat paket internet agar tidak cepat habis.

Penasaran? Jika iya, langsung aja yuk sobat simak artikel Panduanajib yang satu ini sampai habis ya.

Trik Mengemat Paket Internet Paling Mudah


1. Matikan Paket Internet Ketika Sudah Tidak Digunakan


Sadar atau tidak, banyak dari kita yang seringkali lupa mematikan sambungan jaringan data paket internet ketika kita sudah tidak menggunakannya lagi dalam jangka waktu yang cukup lama.

Dan seperti yang dilansir dari laman telset.id (23/09/2017), ternyata paket internet kita tetap akan habis meskipun smartphone yang kita miliki sedang dalam keadaan tidak aktif.

Jadi jika salah satu dari sobat ada yang mempunyai kebiasaan seperti ini, mulai sekarang kurang-kurangi dengan cara mengatur kapan sobat harus mengaktifkan mode data dan kapan sobat harus menonaktifkannya.

2. Gunakan Aplikasi Browsing yang Terkenal Efisien

Nah untuk sobat yang suka melakukan selancar atau browsing di Internet alangkah baiknya sobat menggunakan sebuah browser yang memiliki mode penghemat data.

Dan salah satu rekomendasi saya adalah browser dari google yaitu Google Chrome. Karena selain browser ini memiliki fitur keamanan data pribadi yang sangat baik, browser ini juga telah di lengkapi dengan yang namanya fitur penghemat data internet.

Dan sedikit saran dari saya, jangan gunakan browser bawaan yang ada pada smartphone sobat. Karena browser bawaan benar-benar membuat kita rugi besar atas pengeluaran data internet lantaran fitur yang kurang memadahi.

3. Gunakan Fitur Data Saver di Google Chrome

Seperti yang sudah saya sedikit bahas tadi soal fitur Data Saver pada Google Chrome, berikut adalah cara mengaktifkannya.

Pertama-tama, yang harus sobat lakukan adalah masuk ke Chrome. Lalu, klik ikon tiga titik di sebelah kanan atas. Jika sudah, nanti akan keluar banyak pilihan dan silahkan sobat pilih Setting.


Scroll layar ke atas hingga pengaturan Data Saver terlihat. Klik menu tersebut.


Kemudian di pojok kanan atas, akan terlihat pengaturan dari fitur terebut dan pilih aktifkan.


4. Hapus Aplikasi yang Menyedot Paket Internet Terlalu Banyak

Smartphone memang dikenal sebagai gudangnya aplikai-aplikasi dan game keren gratis yang dapat sobat install di smartphone sobat.

Namun yang menjadi masalah adalah, kebanyakan aplikasi dan game di smartphone membutuhkan yang namanya akses internet untuk mulai memainkannya.

Dan tidak sedikit pula diantara aplikasi-aplikasi tersebut membutuhkan data yang cukup banyak, bahkan saat sedang tidak dimainkan sekalipun.

Menurut kabar yang beredar Facebook, Instagram, dan Snapchat adalah aplikasi yang paling boros dalam menghabiskan paket internet.

Namun meskipun demikian jika sobat tidak ingin menghapus aplikasi-aplikasi tersebut dari smartphone sobat, sobat dapat mengaktifkan fitur untuk menghemat paket internet yang sudah tersedia pada aplikasi-aplikasi di atas kok.

5. Non-aktifkan Fitur Sinkronisasi

Nah yang satu ini juga perlu untuk sobat ketahui, bahwa setiap aplikasi di Android yang terhubung dengan sebuah akun, maka secara otomatis aplikasi tersebut akan selalu melakukan sinkronisasi.

Sayangnya, sinkronisasi aplikasi ini justru ternyata memakan banyak paket internet lho. Sehingga, sangat dianjurkan agar sobat untuk mematikan fitur sinkronisasi ini.

Jika kelima cara diatas dapat sobat terapkan dengan baik dan benar, maka silahkan sobat buktikan perbedaan penghematan data Internet sobat dengan pengeluaran sebelumnya menerapkan cara diatas.

Pastinya akan ada perbedaan yang cukup mencolok, dimana pengeluaran kuota data internet sobat akan menjadi lebih irit.

Sekian artikel saya kali ini, semoga dapat memberikan manfaat untuk para pembaca sekalian.
Ricky
Ricky Halo gan nama saya Ricky. Saya adalah seorang pemuda kampung yang sangat minat mengikuti perkembangan teknologi.

Posting Komentar untuk "5 Cara Menghemat Paket Internet Paling Ampuh"